BOLAGILA– Bocah satu ini berinisiatif membawa bekal biskuit ke sekolah. Ia mengatakan kalau bekal ini dibawanya untuk menghemat uang sang ibu. Aksinya bikin terharu.
Bekal makanan kerap dibawa oleh anak kecil untuk makan di sekolah. Bekal makanan yang dibawa beragam bentuknya, mulai dari nasi, mie, hingga camilan.
Dilansir dari Says (19/9), seorang bocah justru menyiapkan bekal makanannya sendiri. Bocah ini berinisiatif dan memiliki alasan khusus
Momen bocah ini diunggah dalam video TikTok milik sang ibu, Nadiya Hayati. Dalam videonya, sang putra bernama Zachary tampak menyembunyikan sesuatu di tas sekolahnya.
bekal makanan yang dibuat Zachary itu dikemas dalam wadah kecil, berisikan 3 keping biskuit. Bekal itu rencananya akan disantap saat jam istirahat sekolahnya.
“Katanya mau bawa ini (biskuit) karena ingin menghemat uang jajan,” tulis keterangan yang dilontarkan sang ibu dalam unggahan videonya.
Ketika sang ibu bertanya mengapa bocah itu ingin menabung. Jawaban sang anak membuat ibunya terharu, padahal tak ada yang pernah menyuruhnya melakukan hal tersebut.
“Karena kami tidak punya banyak uang,” kata sang bocah.
Nadiya mengungkapkan kalau sebenarnya keluarganya tidak kekurangan dalam segi ekonomi. Namun, Zachary justru bisa bersikap dewasa.
Aksi Zachary banyak mendapatkan pujian netizen. Banyak netizen yang merasa kalau karakter bocah itu sangat baik.
“Anakmu memiliki karakter yang baik berkat parenting yang baik. Semoga dia bisa tumbuh dewasa menjadi sosok yang rendah hati,” komentar netizen.
“Dia berpikir matang. Bagus banget bocah-bocah kayak gini, dia berpikir dulu saat mengambil tindakan,” sahut netizen lain.