Persib

BOLAGILA– Bobotoh kecewa tak bisa menyaksikan acara peluncuran skuat dan jersey Persib Bandung 2020 secara langsung. Launching digelar dengan kapasitas tempat terbatas.

Acara peluncuran tim untuk Shopee Liga 1 2020 berlangsung di Festival City Link, Kota Bandung, Selasa (25/2/2020) malam. Pantauan detikcom, sejumlah bobotoh mencoba melihat di balik kaca. Mereka hanya bisa menyaksikan dari luar, tampak bobotoh yang membawa keluarganya hanya bisa duduk di antara pintu masuk aula.

Viking UPI, John Diki, cukup kecewa ketika ia diadang petugas keamanan di pintu masuk aula. “Sangat kecewa, harusnya terbuka jangan tertutup biar bisa dilihat. Sekarang terpaksa saya hanya lihat dari balik kaca saja,” kata John.

Ia pun mengkritik moto Persib Ngahiji atau Persib Bersatu, tapi seolah-seolah membuat sekat antara tim dan bobotoh lewat acara yang digelar secara ekslusif. “Moto itu hanya jadi slogan saja, tidak sesuai,” katanya.

Sementara itu, bobotoh asal Garut Hafidz Armada hanya bisa menelan kekecewaan saat ia dan istrinya tiba di depan pintu aula Citylink.

Persib

“Saya selalu setia menyaksikan Persib di stadion, anak juga saya bawa karena pengin nonton, tapi enggak bisa,” katanya.

Ia menyayangkan gelaran peluncuran tim ini digelar di tempat tertutup. “Baiknya sih di lapangan, Persib enggak kayak dulu sekarang tuh, kalau pengen dekat sama supporter ya di lapangan,” ucapnya.

Ginanjar, Bobotoh asal Cimahi mengatakan meski Persib kini dimiliki perusahaan swasta, tapi peran bobotoh tak bisa dilepaskan begitu saja. “Launching itu mestinya memperkenalkan tim ke semua supporternya karena tim itu walaupun milik PT tapi tidak bisa dilepaskan dari supporternya itu sendiri,” katanya.

“Supporter kalau dilihat lebih jauh itu sangat berperan penting buat kelangsungan tim itu sendiri mulai dari pemasukan dari tiket coba misalkan satu partai home pendapatan persib minimal Rp 1 miliar dikali 17 pertandingan di kandang,” katanya.

“Kalau secara garis besarnya bobotoh sudah dilihat sebelah mata cuma dimanfaatkan,” kata Ginanjar.